
Manfaat Menuliskan Pikiran negatif sering kali muncul dan mengganggu. Untuk mengatasinya, tak ada salahnya jika Anda menuliskan berbagai pikiran negatif yang muncul.
Faktanya, menghilangkan pikiran negatif bukan perkara mudah. Anda bisa saja melarikan diri dari pikiran-pikiran yang mengganggu dengan menonton film-film favorit, tapi bukan berarti pikiran negatif itu akan hilang.
Lantas, bagaimana cara meredakan pikiran negatif yang berkecamuk?
Manfaat Menuliskan Pikiran Negatif Psikolog dan ahli kognitif Sian Beilock mengatakan bahwa sebuah studi pernah menemukan cara untuk ‘membersihkan’ mental. Studi yang diterbitkan dalam Psychological Science itu menyebut, cukup dengan menuliskan pikiran negatif lalu membuang kertasnya ampuh untuk mengurangi pikiran-pikiran buruk yang mengganggu.
“Sirkuit saraf kita tidak selalu membuat perbedaan jelas antara mental dan fisik. Membuang pikiran negatif secara fisik juga menurunkan pikiran negatifnya,” tulis Beilock di laman Psychology Today.
Selain menurunkan volume pikiran negatif, menumpahkannya dalam tulisan akan membawa beberapa manfaat sebagai berikut.
1. Identifikasi pola
Tidak semua yang Anda pikirkan benar adanya. Psikolog Regine Galanti mengatakan, pikiran ibarat kacamata hitam. Jika Anda melihat dunia dengan kacamata hitam, segalanya bakal terlihat sedikit berbeda.
Lihat juga: Banyak Pikiran Buat Tubuh Kurus |
Mengutip dari Self, seseorang rentan terhadap distorsi kognitif atau jebakan mental. Hal ini membuat seseorang jatuh ke dalam penafsiran pikiran yang salah. Dengan menuliskan pikiran negatif, Anda bisa mengenali pola dalam pemikiran serta pemicunya.
2. Membantu menemukan cara untuk merasa lebih baik
Banyak cara untuk mengatasi pikiran yang dimulai dengan kesadaran. Dengan demikian, Anda harus tahu dan sadar betul akan apa yang dihadapi.
“Masalah besar saat ini adalah bahwa dengan semua emosi yang dirasakan orang, mungkin sulit untuk mengeluarkan dan mengidentifikasi apa yang terjadi,” ujar Ryan Howes, psikolog klinis.
Setelah mengeluarkan buah pikiran lewat tulisan, tugas Anda selanjutnya adalah menyelidikinya. Anda bisa melihat darimana pikiran-pikiran negatif itu berasal, apa yang memengaruhinya, dan lain-lain.
3. Memberikan kelegaan
Orang kerap lebih memilih menghindari pikiran negatif daripada menghadapinya. Namun, cara ini bakal membuat seseorang merasa lebih buruk. Sementara keberanian untuk mengakui, menghadapi, dan menuliskannya bisa memberikan kelegaan tersendiri.
POPULER
KESEHATAN
Ketiak Kamu Hitam? Obati Dengan Cara Ini!
BERITA UNIK
Daftarkan Domba Miliknya ke Sekolah Dasar
BERITA UNIK
4 Makanan Unik Dan Viral Di Jepang
BERITA UNIK
lelaki Ini Minum Air Lewat Hidung dan Keluar Dari Mata
KESEHATAN
6 Manfaat Dari Rutin Mengonsumsi Lengkuas
BERITA UNIK
10 Minuman Beralkohol Termahal Di Dunia
ADUQ
Ini 6 Alasan Kamu Perlu Terjun ke Ranah Podcast
KESEHATAN
Diet Sehat Untuk Menurunkan Berat Badan
BERITA UNIK
Ini Asal Usul Martabak Di Indonesia
BERITA UNIK
Pekerjaan Unik yang Bergaji Besar, Salah Satunya Pengumpul Urin Rusa
INFO WITHDRAW
Kemenangan Yang Besar Hanya Di POKERPELANGI
TIPS & TRICKS
Diet Air Putih Ini Jadi Viral
BERITA UNIK
Di Negara ini Bisa Beli Istri