Hubungan Jangka Panjang – Manusia memiliki tujuan tersendiri saat menjalin hubungan percintaan. Ada yang cinta sesaat, namun ada pula yang berniat serius bukan untuk senang-senang saja.
Mereka yang serius dengan pasangannya konon cenderung akan setia. Biasanya mereka juga betah dalam hubungan jangka panjang sampai bertahun-tahun lamanya. Seperti kelima zodiak berikut ini yang menurut astrologi termasuk golongan orang yang dapat menjalin hubungan jangka panjang.
1. Taurus
Dok. IMDb/StarStruck
Taurus tidak menyukai perubahan. Mereka tidak terbiasa dengan segala sesuatu yang mendadak berubah. Bagi mereka lebih baik untuk menjalani rutinitas yang sama seperti biasanya. Dalam menjalin hubungan pun mereka tidak suka membangun lagi dari awal karena baginya akan sangat melelahkan.
Apalagi proses menjalin hubungan tidaklah mudah dan cepat. Apabila Taurus sudah nyaman bersama pasangannya, maka sebisa mungkin mereka akan bersamanya selamanya. Terlebih lagi jika ikatan cinta mereka sudah sangat kuat.
Baca Juga: Galak Tapi Pemaaf, 5 Zodiak Ini Gak Dendam Meskipun Marah Padamu
2. Cancer
Dok. IMDb/Riverdale
Bukan rahasia umum lagi bahwa cancer terkenal sangat sensitif. Tidak mudah bagi mereka untuk kehilangan orang yang disayanginya. Sehingga terkadang mereka bisa sedikit susah untuk membuka hatinya.
Cancer juga bukan termasuk orang yang mudah jatuh cinta. Seringkali mereka berusaha menjaga perasaannya. Mereka sendiri hanya akan menjalin hubungan yang serius dan stabil. Cancer paling anti bermain-main dalam sebuah hubungan karena hanya akan menyakiti diri sendiri.
3. Scorpio
Dok. IMDb/Riverdale
Sosok Scorpio selalu menjalankan apapun secara sungguh-sungguh. Baik pendidikan, pekerjaan, dan tentunya masalah percintaan. Pasangan yang ideal bagi Scorpio adalah yang sama-sama mau menjalin hubungan serius. Mereka tidak mau hubungannya sebatas untuk bersenang-senang saja.
Sekali menjalin hubungan dengan seseorang, ini berarti mereka melihatnya sebagai sosok ideal yang harus dipertahankan sampai maut memisahkan mereka. Jadi, jangan heran apabila Scorpio selalu kuat menjalani hubungan yang awet bertahun-tahun lamanya.
4. Capricorn
Dok. IMDb/The Sun Is Also A Star
Capricorn termasuk zodiak yang terkenal susah jatuh hati. Butuh waktu lama sampai akhirnya mereka bersedia untuk memberikan hatinya pada seseorang. Mereka harus benar-benar mengenal calon pasangannya sebelum memutuskan bahwa dirinya adalah ‘the one’.
Meski tidak mudah jatuh cinta, Capricorn selalu memiliki keinginan untuk membangun rumah tangga. Mereka adalah sosok yang setia dan sulit untuk berpaling terhadap orang lain. Apabila pasanganmu adalah seorang Capricorn, persentase dia akan berselingkuh di belakangmu sangatlah kecil.
5. Virgo
Dok. IMDb/13 Reasons Why
Virgo adalah sosok pasangan yang dapat diandalkan. Mereka selalu penuh perhatian terutama terhadap pasangannya. Inilah yang membuat hubungan Virgo biasanya bertahan lama. Mereka selalu bisa membuat sesuatu yang biasa saja menjadi sangat manis. Apalagi virgo juga termasuk sosok yang loyal.
Ketika terdapat masalah dalam hubungannya, mereka tidak gampang untuk meledak. Mereka juga sangat sabar dalam menghadapi pasangan, tidak heran Virgo cocok untuk diajak hubungan jangka panjang.
POPULER
KESEHATAN
Ketiak Kamu Hitam? Obati Dengan Cara Ini!
BERITA UNIK
Daftarkan Domba Miliknya ke Sekolah Dasar
BERITA UNIK
4 Makanan Unik Dan Viral Di Jepang
BERITA UNIK
lelaki Ini Minum Air Lewat Hidung dan Keluar Dari Mata
KESEHATAN
6 Manfaat Dari Rutin Mengonsumsi Lengkuas
BERITA UNIK
10 Minuman Beralkohol Termahal Di Dunia
ADUQ
Ini 6 Alasan Kamu Perlu Terjun ke Ranah Podcast
KESEHATAN
Diet Sehat Untuk Menurunkan Berat Badan
BERITA UNIK
Ini Asal Usul Martabak Di Indonesia
BERITA UNIK
Pekerjaan Unik yang Bergaji Besar, Salah Satunya Pengumpul Urin Rusa
INFO WITHDRAW
Kemenangan Yang Besar Hanya Di POKERPELANGI
TIPS & TRICKS
Diet Air Putih Ini Jadi Viral
BERITA UNIK
Di Negara ini Bisa Beli Istri