BLACK PANTHER TIM WAKANDA

PokerPelangi – Setelah beberapa karakter superhero yang telah dikenal masyarakat, kini Marvel Studios kembali menghadirkan sosok Black Panther setelah sepenggal kisahnya muncul di ‘Captain America: Civil War’ pada tahun 2016 lalu.

Black Panther menceritakan kepulangan T’Challa ke negara asalnya di Afrika, Wakanda. Hal ini bermula setelah kematian ayahnya, King T’Chaka (John Kani) yang ditembak oleh seseorang

Wakanda merupakan sebuah negara fiksi Afrika yang memiliki teknologi yang maju namun terisolasi. T’Challa pun dinobatkan sebagai raja Wakanda, sepeninggal ayahnya.

Negeri Wakanda memiliki kelebihan pada sebuah mineral yang disebut vibranium yang sangat dilindungi agar tidak ada orang yang berasal dari luar Wakanda yang dapat memanfaatkan teknologi mereka secara sembarangan.

T’Challa juga memiliki seorang adik perempuan, Shuri, yang memiliki bakat mengembangkan teknologi agar semakin maju.

Masalah mulai bermunculan tatkala ada seorang agen senjata Afrika Selatan yang kejam dan tak bermoral, bernama Ulysses Klaue (Andy Serkis), tokoh antagonis yang pernah muncul di film ‘Avengers: Age of Ultron’, yang mencuri kekayaan alam mereka, vibranium, untuk suatu kejahatan. Sebagai raja Wakanda, keberanian T’Challa pun diuji.

T’Challa yang sudah mendapat gelar Black Panther pun mengalami konflik hebat melihat nasib negaranya yang dihadapkan pada pengkhianatan dan bahaya. Ia pun harus mengeluarkan semua kekuatan Black Panther untuk mengalahkan musuh musuhnya.

Film garapan sutradara Ryan Coogler ini juga memperlihatkan ketangguhan perempuan dan menjadi salah satu film Marvel Cinematic Universe. Terdiri dari adik T’Challa, Princess Suri (Letitia Wright), Nakia (Lupita Nyong’o) mata-mata Wakanda, Ramonda (Angela Bassett) ibu dari T’Challa, dan Dora Milaje, pasukan keamanan elit Wakanda yang seluruh anggotanya adalah perempuan dan dipimpin oleh Okoye (Danai Gurira).

Kemunculan karakter yang diperankan Michael B. Jordan tentu akan membuat penonton terpukau dengan aksi dan juga efek CGI yang sempurna.

Dapatkah T’Challa menjaga negaranya dari kehancuran dna melawan musuh-musuhnya? Film berdurasi 134 menit yang menggandeng Chadwick Boseman, Michael B. Jordan, Lupita Nyong’o, Letitia Wright, Andy Serkis, Danai Gurita, Daniel Kaluuya, dan beberapa pemain Hollywood lainnya akan tayang di Indonesia mulai tanggal 14 Februari 2018 mendatang.

BACA JUGA : Daftar Lengkap Karakter Superhero Avengers Yang Bertarung Di Endgame

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *