5 Sikap yang Bikin Image Positif Jadi Luruh, Termasuk Angkuh!

PokerPelangiLoungeBersosialisasi dengan orang lain, setiap dari kita pasti berharap memiliki kesan dan citra diri yang positif. Namun demikian, ini juga perlu di garis bawahi, bahwa image positif dalam diri juga tidak terlepas dari serangkaian sikap dan perbuatan yang kita lakukan. 5 Sikap yang Bikin Image Positif Jadi Luruh, Termasuk Angkuh!

Tentu kita sudah tidak asing lagi dengan serangkaian sikap dan perbuatan kurang baik yang di anggap wajar. Padahal bagaimanapun juga, ini berpotensi merugikan diri sendiri. Lantas, sikap buruk seperti apakah yang bisa bikin image positif jadi luruh? Yuk, ikuti artikel di bawah ini.

1. Plin-plan 

5 Sikap yang Bikin Image Positif Jadi Luruh, Termasuk Angkuh!

Sosok dengan perilaku plin-plan memang cukup mudah di jumpai di lingkaran sekitar. Mereka cenderung mudah terbawa arus dan tidak punya pendirian. Bahkan pemikirannya sering berubah dengan cepat tanpa bisa di tebak.

Perlu di ketahui, plin-plan merupakan salah satu di antara sikap yang bisa membuat image positif memudar. Bagimu mungkin sepele, tapi perilaku plin-plan akan membuat orang memiliki kesan yang buruk atas dirimu.

2. Gegabah 

5 Sikap yang Bikin Image Positif Jadi Luruh, Termasuk Angkuh!

Di hadapkan dengan pilihan keputusan memang bukan hal yang mudah. Kamu harus mampu berpikir secara cermat agar tidak salah langkah. Sedikit saja kamu mengambilnya keputusan yang salah, makan berpeluang mempersulit langkah ke depannya. Lantas, bagaimana jadinya jika kamu justru memiliki sikap gegabah?

Sikap satu ini termasuk di antara hal yang bisa meluruhkan image positif dalam diri. Menjadi sosok gegabah merupakan cerminan kamu belum bisa berpikir secara bijak. Keputusan yang di ambil karena sikap gegabah biss berpotensi mempersulit permasalahan. Bahkan menyebabkan permasalahan yang kamu hadapi merembet ke mana-mana.

3. Angkuh 

5 Sikap yang Bikin Image Positif Jadi Luruh, Termasuk Angkuh!

Dianugerahi dengan pencapaian akademis yang membanggakan, prestasi gemilang, maupun karir dan pekerjaan yang cemerlang sudah pasti menimbulkan kebanggaan tersendiri. Tapi tanpa disadari, secuil rasa bangga tersebut bisa berkembang dan berubah menjadi perilaku angkuh.

Bagi kamu yang masih mempertahankan perilaku tersebut, itu merupakan salah satu sikap yang membuat image positif dalam diri menjadi pudar. Sikap angkuh tidak akan membuat orang hormat padamu. Justru sebaliknya, mereka akan mencibirmu habis-habisan.

4. Terlalu perfeksionis 

5 Sikap yang Bikin Image Positif Jadi Luruh, Termasuk Angkuh!

Pernahkah kamu menargetkan kesempurnaan? Sebenarnya tidak ada yang salah dengan keinginan tersebut. Asal kamu tidak terpaku secara berlebihan apalagi sampai memaksakan diri bahwa kesempurnaan mutlak harus diraih.

Sikap terlalu perfeksionis merupakan salah satu di antara penyebab mengapa image positifmu jadi memudar, lho. Sikap terlalu perfeksionis bisa membuatmu menekan diri secara berlebihan dan tidak memilih toleransi dengan lingkungan sekitar. Apapun harus sempurna sesuai dengan ekspektasi dan kehendakmu.

5. Rakus 

5 Sikap yang Bikin Image Positif Jadi Luruh, Termasuk Angkuh!

Perilaku buruk satu ini sudah terlampau sering kita dengar. Mereka yang memiliki perilaku rakus akan selalu merasa kekurangan setiap waktu. Bahkan hal kecil dan sepele yang seharusnya menjadi hak orang lain pun akan ditahan hanya untuk memenuhi nafsu keserakahannya.

Rakus termasuk salah satu di antara sikap yang bisa menyebabkan image positif dalam diri menjadi luruh. Menjadi seseorang yang selalu mengutamakan nafsu keserakahan akan membuat orang memiliki penilaian yang negatif atas dirimu. Terlebih lagi ketika kamu menahan hak orang lain.

Rangkaian sikap buruk yang masih dipertahankan tentu saja bisa menimbulkan image negatif dalam diri. Jika kamu masih setia dengan lima perilaku di atas, mulai sekarang jangan lakukan lagi, ya!

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *