Berikut beberapa rekomendasi menu santap sahur yang praktis tetapi tetap menjaga energi Anda awet seharian.

Rekomendasi Menu Sahur Praktis. Jika Anda berpuasa, selama sekitar 13 jam tubuh harus bertahan tanpa asupan apa pun. Santap sahur pun jadi satu-satunya sumber tenaga sehingga aktivitas tidak terganggu. Demi menjaga ibadah tetap lancar dan tubuh tetap berenergi, pilihan menu sahur perlu diatur.

Baca juga : Makanan Sehat untuk Anak Supaya Pintar

Berikut beberapa rekomendasi menu santap sahur yang praktis tetapi di jamin menjaga energi Anda awet seharian :

1. Selai kacang dan pisang

Sebagaimana dilansir El Arabiya, selai kacang merupakan sumber protein yang baik dan kaya akan lemak tak jenuh tunggal. Kedua nutrisi ini mampu memberikan rasa kenyang lebih lama.

Siapkan roti tawar, oles dengan selai kacang dan beri potongan pisang. Buah satu ini akan memberikan rasa kenyang sekaligus energi. Bahkan pisang pun akan menjaga Anda dari rasa lapar di pertengahan hari.

2. Telur rebus

Telur jadi salah satu bahan pangan yang wajib ada saat berpuasa. Selain selai kacang, telur pun jadi rujukan sumber protein yang murah dan mudah diolah.

Untuk santap sahur, paling praktis membuat telur rebus. Kreasi telur rebus lain yang juga patut di coba adalah poached egg.

Poached egg akan memberikan telur rebus setengah matang dengan tekstur lembut dan lumer di mulut. Poached egg lebih pas dijadikan topping roti panggang.

3. Smoothies buah

Strawberry mix banana  smoothies red colorful fruit juice milkshake blend beverage healthy high protein the taste yummy In glass drink episode morning on wood background.

Demi pencernaan lebih sehat, tubuh berenergi dan rasa kenyang lebih lama, Anda memerlukan serat. Racik saja smoothies buah jika Anda tak sempat memasak.

Rekomendasi Menu Sahur Praktis. Campurannya pun sederhana saja, kombinasikan buah favorit dengan biji chia, yoghurt dan sedikit es. Hasilnya, Anda sudah memperoleh menu sahur kaya omega 3, serat dan protein dalam sekali ‘hap’.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *