Film Indonesia Terbaik Karya Hanung Bramantyo, Mana Favorit Kamu?

Film Indonesia Terbaik Karya Hanung Bramantyo – PokerPelangiLounge – Kalau ngomongin soal karya sutradara kelahiran Yogyakarta Oktober 1975 silam ini nggak usah kita ragukan lagi deh, sederet karyanya pun juga udah pernah menyabet penghargaan. Yaitu pada Festival Film Indonesia 2005, beliau ini terpilih sebagai Sutradara Terbaik lewat film arahannya, Brownies. Lalu di Festival Film Indonesia 2007 ia kembali menyabet penghargaan Sutradara Terbaik melalui filmnya Get Married. Bahkan dari sumber yang saya baca, sampai tahun 2019, suami Zaskia Adya Mecca ini jadi sutradara yang paling banyak dapatkan nominasi dalam kategori Sutradara Terbaik pada ajang Festival Film Indonesia.

Beberapa film karya Hanung Bramantyo, kira-kira kamu paling demen yang mana? Demen film ini karena alur ceritanya, aktor dan aktrisnya, atau emang karena mungkin film ini lokasi syutingnya deket rumah kalian? Nih berikut film berkualitas yang lahir dari tangan dingin Hanung Bramantyo. Cekidot!

Ayat-Ayat Cinta

Kalau buat para pecinta film drama dan romance, pasti deh demen dengan film satu ini. Jujur sih, film ini tuh bikin auto mewek. Mengisahkan kisah cinta percintaan berlatar belakang agama, terutama Islam, dalam kehidupan. Sosok Fahri bin Abdillah, pelajar Indonesia yang berusaha menggapai gelar masternya di Al-Azhar. Disaat mengenyam pendidikan ia bertemu dengan beberapa wanita, yaitu Maria Grigis, Nurul, Noura, hingga Aisha yang jatuh cinta dengan Fahri. Padahal, Fahri sendiri adalah laki-laki taat yang begitu lurus. Ia tak mengenal pacaran sebelum menikah. Dia kurang artikulatif saat berhadapan dengan perempuan. Hanya ada sedikit perempuan yang dekat dengannya selama ini.  Ayat-Ayat Cinta pertama ini jadi salah satu film terbaik yang sutradarainya adalah Hanung Bramantyo, dimana film ini pun membuat sosok Hanung berhasil menyabet Sutradara Terpuji Film Bioskop
Dalam ajang Festival Film Bandung 2008.

Perahu Kertas

Merupakan salah satu film yang disutradarai oleh Hanung Bramantyo. Film bergenre drama ini rilis pada 16 Agustus 2012 dengan menghadirkan aktor dan aktris naik daun pada masa itu,  seperti Maudy Ayunda dan Adipati Dolken. Film ini berkisah tentang pasang surut hubungan dua anak manusia, yaitu Kugy (Maudy Ayunda) dan Keenan (Adipati Dolken). Kugy adalah seorang gadis tomboy, periang, dan yang percaya bahwa dirinya adalah agen Dewa Neptunus. Kugy selalu memiliki “ritual” unik, yaitu menulis setiap curahan hatinya ke selembar kertas, yang lalu ia buat menjadi perahu untuk kemudian ia hanyutkan ke air. Meskipun sekilas dia gadis periang yang slenge’an, namun ia memiliki pandangan hidup yang cenderung filosofis.

Habibie & Ainun 3

Sebagai info saja nih, film Habibie & Ainun pertama bukan di bawah arahan Hanung Bramantyo. Rudy Habibie (atau kita kenal pula sebagai “Habibie & Ainun 2”) & Habibie & Ainun 3 barulah film ini di sutradarai oleh Hanung.  Habibie & Ainun 3 sendiri film biografi percintaan yang sutradaranya Hanung Bramantyo. Film ini adalah kelanjutan dari Rudy Habibie (2016), prekuel dari Habibie & Ainun, sekaligus film ketiga dari seri Habibie & Ainun. Apabila Rudy Habibie mengisahkan Habibie muda, maka Habibie & Ainun 3 mengisahkan Ainun muda. Maudy Ayunda tampil sebagai pemeran utama, Reza Rahadian kembali membintangi film ini, dan Jefri Nichol bergabung sebagai pemeran baru dalam seri ini. Film ini telah tayang pada 19 Desember 2019 di Indonesia dan 26 Desember 2019 di Malaysia. Film ini mendapatkan sambutan yang positif baik dari kalangan penonton atau pun pengkritik.

Bumi Manusia

Bumi Manusia yang asalnya dari novel berjudul sama karya Pramoedya Ananta Toer. Menghadirkan bintang muda Iqbaal Ramadhan, Mawar Eva de Jongh, dan Sha Ine Febriyanti. Film ini bercerita tentang kegamangan Minke antara kemajuan Eropa dan perjuangan membela tanah airnya serta hubungannya dengan Annelies.  Iqbaal, Mawar, Ayu Laksmi, dan Donny Damara terpilih memerankan Minke, Annelies, ibu Minke, dan ayah Minke beberapa hari kemudian, di susul pemeran lainnya di kemudian hari.  
Bumi Manusia di tayangkan pada 15 Agustus 2019 dan sempat menguasai perolehan jumlah penonton terbanyak selama dua minggu berturut-turut . Film ini mendapatkan sambutan positif dari kalangan pejabat politik dan masyarakat serta ulasan beragam dari kalangan pengulas film. Bumi Manusia juga di nominasikan di 12  kategori Festival Film Indonesia 2019. 
Selain film yang saya sebut di atas, sebenarnya sosok Hanung Bramantyo terlibat di banyak film dalam hal sebagai sutradara. Sebut saja seperti Tersanjung The Movie, Soekarno: Indonesia Merdeka, Kartini, Cinta Tapi Beda, dan masih banyak lagi film lainnya. PokerPelangi

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *