Peraturan Permainan Softball yang Penting bagi Pemula

PokerPelangiLounge – 8 Peraturan Permainan Softball. bukan hanya soal skoring. Material untuk tongkat pemukul dan yang harus di lakukan pemain setelah home run pun ikut di atur, karena singkatnya waktu permainan olahraga yang satu ini.

Peraturan Permainan Softball. Softball memang bukan salah satu cabang olahraga yang populer di Indonesia, tapi tidak sedikit juga orang yang jadi peminat olahraga ini, mungkin Anda salah satunya. Apa saja sih peraturan permainan softball yang harus Anda kuasai?

Peraturan Permainan Softball. Olahraga softball sendiri aslinya lahir di Amerika Serikat, tepatnya di kioa Chicago pada 1887 silam. Pada saat itu, softball masih di mainkan di dalam ruangan atau tempat tertutup. Baru pada 1930, olahraga ini mulai di mainkan di lapangan terbuka dan terus di lakukan hingga era modern saat ini

Di Indonesia, softball pada dasarnya mirip dengan permainan bola kasti dan menjadi salah satu cabor reguler di Pekan Olahraga Nasional (PON) sejak PON VII Surabaya 1969. Tim softball Indonesia pun kerap berlaga di ajang internasional, seperti SEA Games dan Asian Games.

Peraturan permainan softball

Mirip dengan kasti, cara bermain permainan softball yang utama ialah pemain memukul bola dengan tongkat pemukul (bat), kemudian berlari mengitari lapangan dari satu base ke base lainnya (4 base).

Ketika berhasil kembali ke base awal tanpa di vonis keluar, pemain tersebut akan mencetak angka. Tim yang paling banyak mencetak angka adalah pemenangnya.

Lebih lengkapnya, berikut ini dasar peraturan permainan softball yang menarik untuk Anda ketahui:

  • Permainan softball di pertandingkan antara 2 tim.
  • Setiap tim terdiri dari 9 pemain, bisa seluruhnya adalah perempuan atau campuran.
  • Satu game berlangsung selama 7 inning (babak) dan di bagi menjadi dua bagian, yakni inning atas dan inning bawah.
  • Setiap tim memukul satu kali di setiap inning sebelum bertukar sisi.
  • Tim bertahan (fielding team) terdiri atas seorang pelempar, penangkap, pemain di base pertama, base kedua, base ketiga, tiga deep fielder, dan seorang short stop.
  • Seorang pemukul harus berhasil memukul bola dan berlari ke base sebanyak mungkin. Setelah berhasil kembali ke home base, pemain akan mencetak angka.
  • Home run tercipta ketika bola di pukul ke area bola tidak bisa lagi di ambil. Home run memungkinkan pemukul dan semua pemain yang berada di base untuk kembali ke home base dan mencetak angka.
  • Kecuali home run, fielding team bisa mencegah tim pemukul mencetak angka dengan membuat pemukul tidak mampu memukul bola, mengenai salah satu base dengan bola sebelum tim pemukul mencapainya, atau mengenai pemukul dengan bola saat berlari di antara 2 base.
  • Area di antara base 1 dan 3 adalah zona terlarang. Ketika bola melintasi area ini sebelum menyentuh tanah, perminan harus di ulang dengan lemparan baru.

Peraturan lainnya dalam permainan softball

Selain peraturan permainan softball yang baku di atas, olahraga ini juga ternyata memiliki keunikan tersendiri, seperti berikut ini.

1. Pemukul

Permainan softball tidak boleh menggunakan tongkat baseball. Tongkat baseball berbeda dari softball. Dalam pertandingan resmi, jika terbukti menyalahi aturan ini, maka pemain akan langsung d ikeluarkan dari lapangan.

2. Material pemukul

emain tidak boleh menggunakan pemukul maupun aksesoris metal. Tongkat softball juga tidak boleh mengandung metal (termasuk sekrup atau lempengan besi). Pemain pun dianjurkan tidak mengenakan cincin, anting, kalung, gelang, dan benda lain yang mengandung metal.

3. Keberatan pemain

Hanya kapten yang boleh protes ke wasit. Protes yang dilancarkan pun hanya sekadar tentang interpretasi aturan pertandingan.

4. Setelah home run

Pemain harus langsung ke dugout (bangku cadangan) saat home run. Ini dilakukan untuk mempersingkat waktu bermain mengingat waktu bermain hanya maksimal 50 menit dalam pertandingan resmi.

5. Akhir pertandingan

Pertandingan akan berakhir tanpa harus memainkan 7 inning. Kondisi ini terjadi jika salah satu tim sudah unggul 20 angka di inning ke-3, 15 angka di inning ke-4, atau 10 angka di inning ke-5.

6. Perlengkapan catcher

Penangkap bola (catcher) disarankan memakai masker pelindung. Hal ini dilakukan untuk alasan keamanan dan keselamatan.

Peraturan dalam permainan softball di atas digunakan pada pertandingan resmi dan bisa saja diabaikan jika Anda hanya bermain secara kasual dengan teman-teman. Namun, tetap pastikan aspek keamanan dan keselamatan selama bermain. Salah satunya, hentikan permainan jika hujan.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *